Silver halfbeak/ Ikan Julung-julung Lebak (Dermogenys pusilla)

Nama Indonesia : Ikan Julung-julung Lebak
Nama Inggris : Silver halfbeak
Nama Ilmiah : Dermogenys pusilla

 
Julung-julung lebak Memiliki panjang standar sekitar 7cm pada betina, dan pada jantan hanya 5cm saja. Badan memanjang dan berwarna keperakan, Sirip berwarna kemerahan, terutama pada ikan Jantan. Ikan ini memakan berbagai invertebrata, mulai dari krustasea, cacing, larva serangga, termasuk larva nyamuk dan juga serangga-serangga kecil yang jatuh ke air. Hidup di sungai-sungai besar dan menengah, di berbagai habitat air tawar, terutama di daerah yang terdapat tumbuhan air mengapung atau tumbuhan air yang akarnya tidak jauh dari permukaan air (Igbal M at all 2018)


Comments